Saya sudah belajar Bahasa Jerman sejak duduk di bangku SMA (SMA 78 Kemanggisan, Jakarta Barat). Saya masih ingat pada sebuah kalimat:
Ich gebe dem Kind eine Schokolade.
Kalimat tersebut digunakan Guru Bahasa Jerman kami untuk menunjukkan urutan kasus. Ada beberapa kata kerja yang memerlukan 2 objek (dulu istilahnya objek, tetapi sekarang lebih sering dipakai istilah Ergaenzung) dan objek-objek ini dikenakan kasus yang berbeda. Yang satu dikenakan kasus datif, yang lain mendapat kasus akusatif.
Dalam contoh kalimat di atas dem Kind mendapat kasus datif dan eine Schokolade dikenakan kasus akusatif. Karena kedua objek tersebut berupa kata benda, maka urutan kasusnya adalah: datif dahulu, baru akusatif.
Sekarang saya mengajar Bahasa Jerman dan menggunakan buku antara lain das studio d A1 Deutsch als Fremdsprache Kurs- und Uebungsbuch (Berlin: Cornelsen, 2006). Saya heran karena mendapatkan urutan yang terbalik: akusatif dahulu, baru datif. Banyak kalimat dengan urutan yang terbalik saya temukan di buku tersebut.
Beberapa contoh:
1. Koennen Sie die Saetze den Begriffen zuordnen?
2. Ordnen Sie die Bilder den Texten zu.
3. Ordnen Sie die Fotos den Namen zu.
Sesuai aturan tata bahasa seharusnya urutannya adalah:
1. Koennen Sie den Begriffen die Saetze zuordnen?
2. Ordnen Sie den Texten die Bilder zu.
3. Ordnen Sie den Namen die Fotos zu.
Lalu saya menanyakan hal ini kepada si penerbit.
Inilah jawaban dari seorang pakar yang telah berbaik hati menjawab pertanyaan saya:
Ibu Duden (bukan nama sebenarnya):
Hmm, jadi karena penekanan. :-)
Saudara telah membaca teks ke 27.
Silakan baca teks 28: Guru Bahasa Jerman Privat - Guru Privat Bahasa Jerman
Kembali ke teks 26: Gitar Alex
Inilah jawaban dari seorang pakar yang telah berbaik hati menjawab pertanyaan saya:
Ibu Duden (bukan nama sebenarnya):
Anda benar, sesuai tata bahasa kata benda yang dikenakan kasus datif terletak di depan kata benda yang dikenakan kasus akusatif. Tetapi bisa dilakukan pengecualian, jika misalnya orang ingin menekankan atau menonjolkan sesuatu. Contoh: "Ordnen Sie die Gespraeche den Fotos zu." Di sini "Gespraeche" ditekankan. Jadi, susunan kalimat mengikuti penekanan tersebut.
Hmm, jadi karena penekanan. :-)
Saudara telah membaca teks ke 27.
Silakan baca teks 28: Guru Bahasa Jerman Privat - Guru Privat Bahasa Jerman
Kembali ke teks 26: Gitar Alex
No comments:
Post a Comment